Live
wb_sunny

Breaking News

Bupati Way Kanan Hadiri Festival Rebana Peringatan Tahun Baru Islam 1447 H

Bupati Way Kanan Hadiri Festival Rebana Peringatan Tahun Baru Islam 1447 H

Way Kanan, Rakyaterkini.comBupati Way Kanan, Ayu Asalasiyah, S.Ked., menghadiri Festival Rebana dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1447 Hijriah yang digelar di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an, Kampung Negeri Batin, Kecamatan Umpu Semenguk, Senin (14/07/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Ayu menyampaikan bahwa Tahun Baru Islam bukan sekadar pergantian angka dalam kalender, namun merupakan momentum penting untuk melakukan introspeksi diri (muhasabah), evaluasi, serta menyusun langkah menuju perubahan yang lebih baik. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat, khususnya generasi muda, untuk mengambil hikmah dari peristiwa hijrah Rasulullah SAW.

"Semangat hijrah mengajarkan kita untuk terus berubah ke arah yang lebih baik, meningkatkan keimanan, serta memperkuat persatuan dan toleransi antarumat beragama," ujar Bupati Ayu.

"Mari jadikan peringatan tahun baru ini sebagai pemicu semangat dalam meningkatkan ibadah, mempererat silaturahmi, dan berkontribusi lebih besar bagi kemajuan daerah kita."

Bupati juga memberikan apresiasi tinggi kepada Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Way Kanan atas inisiatif dalam menyelenggarakan Festival Rebana. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menjadi wadah menampilkan bakat dan kreativitas, tetapi juga upaya melestarikan seni budaya Islam yang kaya nilai serta menjadi media dakwah yang memperkuat ukhuwah Islamiyah.

"Kepada para peserta, tampilkan yang terbaik, bersainglah secara sportif, dan jadikan ajang ini sebagai sarana untuk belajar serta meningkatkan kemampuan," ucapnya.

"Dan kepada dewan juri, saya titipkan amanah untuk menilai dengan objektif, profesional, dan adil."

Festival Rebana tersebut secara resmi dibuka oleh Bupati Ayu.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Penjabat Ketua Dharma Wanita Persatuan Medias Imroni Arie Anthony, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Kepala Bagian Kesra Setdakab, serta Camat Umpu Semenguk.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar

Undangan Website Sedia Website